Pakaian merupakan kebutuhan manusia yang berfungsi melindungi tubuh dari debu dan paparan sinar matahari. Saat ini pakaian juga dapat digunakan sebagai simbol status sosial dari pemakainya. Kenyamanan suatu pakaian sangat ditentukan oleh pemilihan bahannya. BAO Distro akan share beberapa alternatif bahan yang bisa digunakan dalam pembuatan pakaian pria.
Katun
Katun adalah jenis kain rajut yang berbahan kapas. Kain ini tidak berbulu dan mudah menyerap keringat serta tidak mudah kusut saat dicuci. Di Indonesia jenis kain Katun Kombed (Cotton Combed) dan Katun Kardet banyak dimanfaatkan oleh produsen baju dalam membuat kaos Distro. Wool
Wool adalah jenis kain yang terbuat dari wool dan diproses melalui tahap penyisiran menjadi kain. Dengan karakteristik yang halus dan sepintas terlihat berat ini banyak digunakan untuk membuat baju hangat seperti
Jaket Pria, Jas Pria, serta Blazer Pria. Bahan ini nyaman digunakan dan bisa dipadukan dengan pakaian model apa saja.
(Sumber : https://id.aliexpress.com/)
Polyester
Polyester adalah jenis kain yang dibuat dari bahan dasar benang polyester. Kain ini memiliki tekstur dan bentuk yang menyerupai kaos berbahan dasar Katun. Kain ini tahan terhadap bakteri, jamur, deterjen. Bahan kain ini banyak digunakan untuk membuat Baju Polo Shirt dan
Baju Kaos Oblong.
(Sumber : https://hamlin.id/)
Lacoste
Lacoste adalah kain yang memiliki ciri yaitu permukaannya berpori yang cukup besar dibandingkan dengan kain bahan Katun. Kain ini banyak digunakan untuk memproduksi Baju Kaos Polo Pria dan Baju Kaos berkerah.
(Sumber : https://shopee.co.id/)
Cashmere
Cashmere adalah kain yang dibuat dari serat binatang Domba. Bahan ini mewah dan kualitasnya tidak diragukan lagi. Tidak heran jika fashion yang terbuat dari bahan ini harganya cukup mahal. Produk Fashion yang dibuat menggunakan bahan ini sangat cocok dipadukan dengan bahan Jeans.
(Sumber : https://fitinline.com/)
Acrylic
Acrylic adalah jenis kain yang digunakan untuk membuat Kemeja Pria yang bisa dikombinasikan penggunaannya dengan Rompi berbahan Light weight wools.
(Sumber : https://fitinline.com/)
Denim
Denim adalah jenis material yang dibuat dari sejenis Katun Twill yang memiliki tekstur menyerupai Bahan Karpet, namun bahan ini lebih halus dan tipis. Pada awalnya jenis kain ini hanya diciptakan dalam satu warna saja yaitu Indio. Namun seiring perkembangannya, kain ini sudah dikembangkan dalam warna yang lain seperti abu-abu, hitam, dan warna lainnya.
Taslan
Taslan adalah kain yang dirancang dengan menggunakan teknologi canggih yang terbentuk dari jalinan serat polyester. Bahan ini kuat dan dapat digunakan dalam jangka waktu lama yang sering digunakan sebagai bahan Jaket.
Baby Tery
Baby Tery adalah jenis kain tebal dan bersifat halus, tidak berbulu pada permukaan, dan sangat lembut pada bagian dalamnya. Biasanya digunakan untuk membuat Sweater dan Jumper Pria.(Sumber : https://shanehijab.com/)
Comments
Post a Comment